Balikpapan, Kota Minyak yang Masih Antre Minyak
Penulis : Lukas Adi Prasetya | Jumat, 30 November 2012 | 15:06 WIB
BALIKPAPAN, KOMPAS.com — Warga Kota Balikpapan heran mengapa kota yang berjuluk "Kota Minyak" ini masih kekurangan minyak dan antrean mendapatkan BBM terjadi di semua SPBU. Pemerintah pusat dan daerah didesak agar pasokan BBM subsidi terjamin agar tidak muncul kepanikan massal.
Hal itu diutarakan sejumlah warga Balikpapan, Kalimantan Timur, yang sudah merasa jengkel karena antre BBM subsidi dialami setiap kali mendatangi SPBU. "Ya, semoga pemerintah bisa menjamin pasokan lancar agar tidak terjadi kepanikan masyarakat membeli BBM," ujar Wahyu (35), karyawan swasta warga Perumahan Bangun Reksa Balikpapan.
Wahyu masih bisa sedikit bernapas karena mobilnya berbahan bakar bensin sehingga jika bensin di SPBU habis, masih bisa mencari ke penjual eceran. Namun, Yatno, warga lainnya, selalu waswas kehabisan BBM karena kendaraannya berbahan bakar solar.
"Nggak tahulah, kelangkaan BBM ini salah siapa. Kuotanya terlalu sedikit atau jumlah kendaraan di Balikpapan ini sudah kebanyakan, atau jangan-jangan kuotanya cukup, tapi banyak dibeli pengetap, atau mobil yang mestinya diisi BBM nonsubsidi malah diisi BBM subsidi. Tidak tahu mana yang benar, tetapi yang jelas, antrean di mana-mana. Masa kota minyak kok ya masih antre minyak," ucapnya.
Anda sedang membaca artikel tentang
Balikpapan, Kota Minyak yang Masih Antre Minyak
Dengan url
http://cholesterolanddiabetes.blogspot.com/2012/11/balikpapan-kota-minyak-yang-masih-antre.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Balikpapan, Kota Minyak yang Masih Antre Minyak
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Balikpapan, Kota Minyak yang Masih Antre Minyak
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar