Miliki Tampilan Segar Walau Tanpa \"Makeup\"

Written By bopuluh on Sabtu, 05 Oktober 2013 | 01.16


Kompas.com - Siapa yang tak kesal jika sudah berdandan tapi masih mendapat komentar, "kamu kurang tidur ya," karena wajah tampak kusam. Ikuti kiat ini agar penampilan selalu segar sepanjang hari meski tanpa makeup tebal sekalipun.

1. Olahraga pagi
Bangun pagi saja sudah susah, apalagi kalau masih harus olahraga?. Begitu alasan yang disampaikan banyak orang. Padahal, olahraga pagi sangat penting untuk membangunkan organ tubuh, tulang, juga otot, setelah berjam-jam kita tidur. Kegiatan fisik di pagi hari juga bisa menjadi pesan bagi otak bahwa Anda sudah siap menghadapi hari.

Berolahraga tak perlu lama, gerak badan selama 15 menit sudah cukup untuk melancarkan peredaran darah sehingga kulit wajah tampak segar dan bercahaya.

2. Gunakan warna yang tepat
Pilihlah warna busana yang tepat sesuai tone warna kulit. Memilih warna yang salah bisa membuat Anda tampak semakin lelah. Misalnya saja memakai busana warna hitam di pagi hari bisa membuat wajah terlihat kurang cerah.

3. Pakai air dingin
Menciprati wajah dengan air dingin atau air es bisa membuat otak langsung terjaga. Mandi air dingin juga membuat tubuh lebih segar dan rambut lebih berkilau. Segarkan tampilan mata dengan meletakkan dua potong kecil es batu di mata.

4. Pakai anting
Sepasang anting yang cantik bisa membuat tampilan wajah tampak berbeda. Pilihlah anting dari bebatuan dengan warna lembut. Batu jenis emerald, turquise, atau amethyst, bisa memberikan efek bersinar pada kulit dan mata. Anting juga bisa mengalihkan pandangan orang dari kantung hitam pada mata.

5. Minum cukup air
Jika tanaman saja menjadi layu saat kekurangan air, tubuh kita pun demikian. Selalu sediakan air dalam botol di meja dan tas Anda. Air akan menghidrasi organ tubuh dan juga otak sehingga kita menjadi lebih fokus.

6. Jauhi ponsel di malam hari
Menurut penelitian yang dilakukan Lighting Research di Rensselaer Polytechic Institute, orang yang menghabiskan waktu dua jam memakai gadget dengan lampu LED, kadar melatonin dalam tubuhnya akan berkurang. Melatonin adalah hormon yang merangsang ngantuk. Itu sebabnya jika ingin mendapatkan tidur nyenyak, jauhi gadget sebelum tidur.

7. Konsumsi buah
Makanan yang mengandung gula tinggi akan membuat kita menjadi lamban di pagi hari. Penuhi piring sarapan Anda dengan buah-buahan yang kaya vitamin C seperti anggur, jeruk, atau kiwi. Vitamin C akan meningkatkan level energi dan membuat kita lebih awas.

Sumber :

Editor :

Lusia Kus Anna


Anda sedang membaca artikel tentang

Miliki Tampilan Segar Walau Tanpa \"Makeup\"

Dengan url

http://cholesterolanddiabetes.blogspot.com/2013/10/miliki-tampilan-segar-walau-tanpa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Miliki Tampilan Segar Walau Tanpa \"Makeup\"

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Miliki Tampilan Segar Walau Tanpa \"Makeup\"

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger